RM.id Rakyat Merdeka – Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad diserang hoaks video bagi-bagi uang. Dasco menyebut, video tersebut bertujuan untuk mendiskreditkan dirinya.
“Hari ini beredar rekaman video seolah ada aktivitas pembagian amplop yang bergambar wajah saya. Kesan yang coba ditimbulkan dari video tersebut adalah bahwa saya melakukan politik uang,” ucap Wakil Ketua DPR ini, dalam keterangan yang diterima redaksi, Selasa (13/2).
Dasco mengaku sudah mengecek ke timnya di lapangan. “Saya sudah cek bahwa tidak ada kegiatan pembagian uang atau apa pun yang dilakukan tim saya di masa tenang ini,” imbuhnya.
Dasco pun tidak akan diam dengan serangan itu. Dia berencana melaporkan pembuat dan penyebar video itu ke polisi.
“Saya akan melaporkan kasus ini secara hukum. saya minta kepada aparat terkait untuk melakukan respons cepat agar pelaku penyebaran fitnah bisa segera diamankan,” tandasnya.https://tanyakanpada.com/